STRUKTUR PIMPINAN
Welly Nailis, S.E., M.M.
Koordinator Prodi – Kesekretariatan
Staf Administrasi
Erwin
PROFIL
Kata Sambutan
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga Prodi Kesekretariatan (D3) dapat memperbaiki konten pada website resmi ini. Kehadiran Website Prodi Kesekretariatan (D3) diharapkan dapat memudahkan penyampaian informasi secara terbuka kepada mahasiswa dan calon mahasiswa, alumni dan masyarakat serta instansi atau perusahaan lain yang terkait.
Semoga dengan kehadiran Website resmi ini akan terjalin informasi dan komunikasi sebagai salah satu upaya dalam mendapatkan informasi dengan cepat dan mudah serta akurat dalam mengakses informasi terkait Program Studi Kesekretariatan (D3) Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya. Informasi disampaikan dengan mengikuti perkembangan media teknologi pengetahuan yang berkembang dengan cepat pula, sehingga diharapkan dapat terjalin komunikasi yang dua arah.
Terima Kasih…
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
WELLY NAILIS, S.E., M.M.
KoordinatorProgram Studi Kesekretariatan (D3)
Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya.
IDENTITAS PROGRAM STUDI
1. | Nama Perguruan Tinggi | : Universitas Sriwijaya |
2. | Fakultas | : Ekonomi |
3. | Program Studi | : Kesekretariatan (D3) |
4. | Tanggal, Tahun Berdiri | : 18 Maret 1975 |
5. | Kode Dikti | : 60201 |
6. | Akreditasi | : B (Keputusan BAN-PT No. 2216/SK/BAN-PT/Ak-PPI/Dipl-III/IV/2021 |
7. | Jenjang Pendidikan | : Diploma III (D3) |
8. | Gelar Lulusan | : Ahli Madya (A.Md) |
9. | Bukti Kelulusan | : Ijazah, Transkrip Nilai, SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah) |
10. | Koordinator Program Studi | : Welly Nailis, S.E., M.M. : NIP 197407102008011011 |
1. | Nama Perguruan Tinggi | : Universitas Sriwijaya |
2. | Fakultas | : Ekonomi |
3. | Program Studi | : Kesekretariatan (D3) |
4. | Tanggal, Tahun Berdiri | : 18 Maret 1975 |
5. | Kode Dikti | : 60201 |
6. | Akreditasi | : B (Keputusan BAN-PT No. 2216/SK/BAN-PT/Ak-PPI/Dipl-III/IV/2021 |
7. | Jenjang Pendidikan | : Diploma III (D3) |
8. | Gelar Lulusan | : Ahli Madya (A.Md) |
9. | Bukti Kelulusan | : Ijazah, Transkrip Nilai, SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah) |
10. | Koordinator Program Studi | : Welly Nailis, S.E., M.M. : NIP 197407102008011011 |
Sejarah
Fakultas Ekonomi juga menyelenggarakan Program Diploma Tiga (D-III) sejak tahun 1983. Program ini merupakan hasil Perubahan Lembaga Pendidikan Ahli Administrasi Perusahaan (PAAP). Adapun program pendidikan ahli ini merupakan Passing Out Akademi Administrasi Negara pada 1975.
Sampai saat ini Program Diploma Tiga (D-III) mempunyai Dua Program studi yaitu Program Studi Akuntansi dan Program Studi Kesekretariatan dengan 8 Konsentrasi (1) Akuntansi Keuangan Umum, (2) Akuntansi Perpajakan, (3) Akuntansi Syariah, (4) Akuntansi Keuangan Daerah, (5) Manajemen Keuangan, (6) Manajemen Pemasaran, (7) Manajemen Perbankan Syariah dan (8) Kesekretariatan
VISI
Menjadi Program Studi Kesekretariatan sebagai salah satu pusat pendidikan tinggi tingkat Ahli Madya yang mampu merespon kebutuhan organisasi khususnya di bidang administrasi perusahaan dan menyediakan tenaga kerja trampil, berkualitas dan siap kerja serta mampu bersaing di tingkat nasional
MISI
Misi Program Studi Kesekretariatan Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya adalah:
- Menyelenggarakan pendidikan profesional di tingkat Ahli Madya dengan memberikan pengetahuan teoritis dan praktis.
- Mengembangkan ketrampilan mahasiswa di tingkat Ahli Madya yang mempunyai dedikasi, bermoral, berintegritas, berwawasan dan mampu beradaptasi dengan perubahan lingkungan global.
- Menyelenggarakan sistem pendidikan profesional di tingkat Ahli Madya agar menghasilkan lulusan siap pakai yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam bidang administrasi perusahaan sesuai dengan kebutuhan pengguna (users).
- Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan melibatkan partisipasi aktif civitas akademika dan pemangku kepentingan.
TUJUAN
Tujuan Program Studi Kesekretariatan Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya adalah:
- Menghasilkan Ahli Madya yang memiliki integritas kepribadian, berdaya saing, berjiwa Pancasila dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa.
- Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan ilmu administrasi perkantoran dan bisnis, memiliki budaya akademik yang tercermin dari sikap jujur, terbuka, disiplin, bertanggung jawab, dan menghargai pendapat orang lain;
- Mempunyai kemampuan untuk menerapkan pengetahuan dan serta pelayanan yang profesional kepada masyarakat, mampu beradaptasi dan bekerja sama.
- Bergairah untuk mengikuti perkembangan pengetahuan dan ketrampilan teknologi di bidangnya yang berguna bagi pemerintah, dunia usaha, dan kesejahteraan masyarakat.
KURIKULUM
Bidang Kajian Utama
Berdasarkan visi, misi, tujuan dan capaian pembelajaran lulusan Program Studi Kesekretariatan Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya yang telah dirumuskan, maka kurikulum yang dikembangkan Program Studi Kesekretariatan harus ditopang oleh sejumlah bahan kajian yang dapat mengantarkan pada pencapaian CPL. Bidang capaian pembelajaran yang telah ditetapkan (Sikap, Pengetahuan, Keterampilan Umum dan Keterampilan Khusus) setiap bidang memerlukan bahan kajian atau kelompok pengetahuan dan teknologi yang sesuai.
Ada 4 kelompok pengetahuan dan analisis kebijakan yang disepakati untuk menjadi ciri Konsentrasi pada Program Studi Kesekretariatan. Kelompok Bidang Kajian Utama dimaksud adalah:
- Bidang Kajian Utama Kesekretarisan,
- Bidang Kajian Utama Manajemen Keuangan,
- Bidang Kajian Utama Manajemen Pemasaran,
- Bidang Kajian Utama Manajemen Perbankan Syariah
DOSEN DAN STAF KARYAWAN AKUNTANSI
No | Nama Dosen | Asal Dosen |
1 | Drs. H. Ahmad Widad, M.Sc. | Manajemen |
2 | Drs. Yuliansyah M. Diah, M.M. | Manajemen |
3 | Dr. Yuliani, S.E., M.M. | Manajemen |
4 | Hj. Nofiawaty, S.E., M.M. | Manajemen |
5 | H. Taufik, S.E., M.B.A. | Manajemen |
6 | Isni Andriana, S.E., M.Fin., Ph.D. | Manajemen |
7 | Dr. Aslamia Rosa, S.E., M.Si. | Manajemen |
8 | Welly Nailis, S.E., M.M. | Manajemen |
9 | Dr. Shelfi Malinda, S.E., M.M. | Manajemen |
10 | Dr. Kemas M .Husni Thamrin, S.E., M.M. | Manajemen |
11 | Dr. Mu’izzuddin, S.E., M.M. | Manajemen |
12 | Yulia Hamdaini Putri, S.E., M.Si. | Manajemen |
13 | Dr. M. Ichsan Hadjri, S.T., M.M. | Manajemen |
14 | Dr. Ahmad Maulana, S.E., M.M. | Manajemen |
15 | Agung Putra Raneo, S.E., M.Si. | Manajemen |
16 | Dr. Ir. Yos Karimuddin, MM | Manajemen |
17 | Wita Farla WK, S.E., M.M. | Manajemen |
18 | Dessy Yunita, S.E., M.M., M.B.A. | Manajemen |
19 | Fida Muthia, S.E., M.Sc. | Manajemen |
20 | Hera Febria Mavilinda, SE, M.Si | Manajemen |
21 | Lina Dameria Siregar, SE, M.M. | Manajemen |
22 | Nyimas Dewi Murnila Saputri, S.E., M.S.M. | Manajemen |
23 | Parama Santati, S.E., M.Kom. | Manajemen |
24 | Dra. Hj. Suhartini Karim, M.M. | Manajemen |
25 | Drs. H. Islahuddin Daud, M.M. | Manajemen |
26 | M. Eko Fitrianto, S.E., M.Si. | Manajemen |
27 | Iisnawati, S.E., M.Si. | Manajemen |
28 | Mellisa Ariana Putri, S.E., S.H., M.M. | Manajemen |
29 | Nia Meitisari, S.E., M.Si. | Manajemen |
30 | Poni Fitria Ramadhani, S.E., M.Si. | Manajemen |
31 | Muhammad Azmi, SE., M.Si. | Manajemen |
32 | Philein Hafidz Al Kautsar, S.T. M.S.M. | Manajemen |
33 | Dr. Mukhlis, S.E., M.Si. | Ekonomi Pembangunan |
34 | Dr. Sukanto, S.E., M.Si. | Ekonomi Pembangunan |
35 | Deasy Apriani, S.E., M.Si | Ekonomi Pembangunan |
36 | Dr. Anna Yulianita, S.E., M.Si | Ekonomi Pembangunan |
37 | Fenny Marissa, S.E., M.Si | Ekonomi Pembangunan |
38 | Ariodillah Hidayat, S.E., M.Si. | Ekonomi Pembangunan |
39 | Hamira, S.E., M.Si | Ekonomi Pembangunan |
40 | Ichsan Hamidi, S.H.I., M.Si. | Ekonomi Pembangunan |
41 | Ermadiani, S.E., M.M., Ak., C.A. | Akuntansi |
42 | Sri Maryati, S.E., M.Sc. | Akuntansi |
43 | Abu Kosim, SE, MM, Ak. | Akuntansi |
44 | Trie Sartika, SE, M.Acc. | Akuntansi |
45 | Muhammad Hidayat, S.E., M.Si, Ak | Akuntansi |
46 | Nilam Kesuma, S.E., M.Si. | Akuntansi |
47 | Mukhtaruddin, S.E., M.Si, Ak. | Akuntansi |
48 | Patmawati, S.E., M.Si. Ak. | Akuntansi |
49 | Abdulrohman, S.E., M.Si. | Akuntansi |
50 | Fardinant Adhitama, S.E., M.Si. Ak. | Akuntansi |
51 | Rindang Senja Andarini, S.Ikom, M.Ikom. | Fisipol Unsri |
52 | Drs. Gatot Budiarto, M.Si. | Fisipol Unsri |
53 | Febri Marini Malinda, S.Sos., M.A. | Fisipol Unsri |
54 | Rizky Ghoffar Ismail, S.Psi. M.Si/ | Fisipol Unsri |
55 | Dra. Zuraida, M.Pd. | Lembaga Bahasa unsri |
56 | Hervin ARN, S.Pd., M.Pd. | Lembaga Bahasa unsri |
57 | Novia Rabbani, S.Pd., M.Pd. | Lembaga Bahasa unsri |
58 | Ns. Amelia Octarina, S.Kep., M.Kes. | Praktisi RSUD Siti Fatimah Sumsel |
59 | Dr. Dian Aryogo, S.Psi, M.Si, Psikologi (P) | Praktisi Psikologi Solusia |
60 | Muhammad Daud, S.Psi, M.Si, Psikologi (P) | Praktisi Psikologi Solusia |
61 | Yussi Rafaeni, S.E., M.Si. | Praktisi Psikologi Solusia |
62 | Irfan Budi Kustanto, S.Psi., M.Psi., Psikologi (P) | Praktisi Psikologi Solusia |
63 | Praktisi | Dinas Kearsipan Provinsi Sumsel |
64 | Dedi Junaidi, S.E. (Praktisi) | Praktisi Kewirausahaan |
65 | Siti Aisyah Rensi Zen, S.Pd., M.Kes. | Pengelola Kursus Bahasa Asing 2N7 |
66 | Saekan Noer, S.H., M.M. | Praktisi Bank Sumsel Babel Syariah |
67 | Drs. Kusnayat | Praktisi Bahasa Mandarin |
68 | Suharto, S.E. | Praktisi Marketing |
69 | Dr. Joko Prasetyo, S.E., M.M. | Praktisi PT Pegadaian |
70 | Eka Jati Rahayu Firmansyah, MEI | Praktisi Bank Syariah |
70 | Drs. AL Purwonugroho | Praktisi Dinas Perdagangan |
Profil Kelulusan
(Secretary)Lulusan Prodi Kesekretariatan menjadi Ahli Madya yang mampu melaksanakan tugas-tugas sekretaris dan pekerjaan administrasi yang trampil dan kompeten untuk membantu pimpinan dengan sikap dan penampilan yang profesional.Wiraswasta (Entrepreneur)Lulusan Prodi Kesekretariatan menjadi Ahli Madya yang mampu merintis, mengelola dan mengembangkan usaha yang berkelanjutan, secara kreatif dan inovatif.
No | Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi (CPL-Prodi) | |
1 | SIKAP dan KEPRIBADIAN | |
S1 | Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius. | |
S2 | Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral dan etika. | |
S3 | Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan peradaban berdasarkan Pancasila. | |
S4 | Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa. | |
S5 | Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain. | |
S6 | Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan. | |
S7 | Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. | |
S8 | Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik. | |
S9 | Menunjukkan sikap bertanggung jawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri | |
S10 | Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan | |
2 | PENGETAHUAN | |
PP1 | Menguasi konsep teoritis secara umum mengenai kesekretarisan dan administrasi perusahaan serta mampu memformuasikan penyelesaian masalah prosedural. | |
PP2 | Menguasai teori dan praktek bidang pengetahuan kesekretariasan dan administrasi perusahaan dalam menerapkan teknologi informasi dalam menyelesaikan pekerjaan. | |
PP3 | Menguasai teori dan praktek kewirausahaan untuk memberikan wawasan kewirausahaan dan membangkitkan semangat wirausaha. | |
PP4 | Menguasai konsep teoritis korespondensi bisnis dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. | |
PP5 | Menguasai teori dan praktek penyusunan karya ilmiah sesuai dengan format yang berlaku dan teknik penulisan sitasi untuk menghindari plagiasi. | |
PP6 | Menguasi teori dan praktek yang berkaitan dengan penggunaan teknologi informasi untuk analisis data dan informasi. | |
PP7 | Menguasai konsep ketuhanan, kemasyarakatan, kebangsaan, serta etika sosial dalam kehidupan bermasyarakt dan bernegara. | |
2 | PENGETAHUAN | |
PP8 | Menguasi Konsep praktis nilai, etika, dan norma akademik. | |
PP9 | Memahami konsep teoritis pekerjaan berlingkup luas mengenai kesekretarisan dan administrasi perusahaan/bisnis. | |
PP10 | Menguasai konsep pengelolaan kegiatan pimpinan. | |
PP11 | Menguasai konsep pelayanan prima. | |
PP12 | Menguasai konsep teoritis komunikasi secara efektif. | |
PP13 | Menguasai teori dan praktek Bahasa Inggris dan Bahasa Mandarin. | |
PP14 | Menguasai konsep pengelolaan relasi perusahaan baik secara internal maupun eksternal. | |
3 | KETERAMPILAN UMUM | |
KU1 | Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas dan menganalisis data dengan beragam metode sederhana yang sesuai, baik yang belum maupun yang sudah baku | |
KU2 | Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur | |
KU3 | Mampu memecahkan masalah pekerjaan dengan sifat dan konteks yang sesuai dengan bidang keahlian terapannya didasarkan pada pemikiran logis, inovatif, dan bertanggung jawab atas hasilnya secara mandiri; | |
KU4 | Mampu menyusun laporan hasil dan proses kerja secara akurat dan sahih serta mengomunikasikannya secara efektif kepada pihak lain yang membutuhkan; | |
KU5 | Mampu bekerja sama, berkomunikasi, dan berinovatif dalam pekerjaannya; | |
KU6 | Mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi dan evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggung jawabnya | |
KU7 | Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada di bawah tanggung jawabnya, dan mengelola pengembangan kompetensi kerja secara mandiri; | |
KU8 | Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi | |
3 | KETERAMPILAN KHUSUS | |
KK1 | Mampu menunjukkan kinerja dalam bidang kesekretariatan dengan mutu dan kuantitas yang terukur. | |
KK2 | Mampu menyelesaikan pekerjaan kesekretariatan secara professional dengan mengedepankan etika dan moralitas serta kreativitas dan inovasi. | |
KK3 | Mampu menciptakan konsep yang dapat diaplikasikan dalam ruang lingkup kesekretariatan yang berorientasi pada ilmu pengetahuan dan teknologi. | |
KK4 | Mampu menciptakan keputusan strategis berdasarkan analisis informasi dan data di bidang kesekretariatan. | |
KK5 | Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas mengenai kesekretarisan dan administrasi perusahaan/bisnis. | |
3 | KETERAMPILAN KHUSUS | |
KK6 | Mampu mengelola kegiatan pimpinan. | |
KK7 | Mampu mengelola informasi untuk pengambilan keputusan pimpinan. | |
KK8 | Mampu mengelola relasi pimpinan baik relasi secara nternal maupun eksternal. | |
KK9 | Mampu mengelola kegiatan administrasi perusahaan. | |
KK10 | Mampu melakukan korespondensi bisnis dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. | |
KK11 | Mampu memberikan pelayanan prima. | |
KK12 | Mampu mengembangkan kewirausahaan, dengan memilih metode yang relevan, melakukan analisis data, dan secara kreatif dan inovatif. | |
KK13 | Mampu berkomunikasi secara efektif. | |
KK14 | Mampu berbahasa secara lisan dalam Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Bahasa Mandarin dalam bidang bisnis perusahaan. | |
PP12 | Menguasai konsep teoritis komunikasi secara efektif. | |
PP13 | Menguasai teori dan praktek Bahasa Inggris dan Bahasa Mandarin. | |
PP14 | Menguasai konsep pengelolaan relasi perusahaan baik secara internal maupun eksternal |