FAKULTAS EKONOMI TERIMA KUNJUNGAN KERJA UNIVERSITI TEKNOLOGI MARA MALAYSIA

Rombongan dari University Teknologi Mara Malaysia (UiTM) melakukan kunjungan ke Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya  beserta dengan para staff dari UiTM.  Kunjungan ini dalam rangka Proyek  Kerja Penyelidikan Songket di Raja Selangor Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia.  Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh Fakultas Ekonomi yang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Ekonomi Prof. Dr. Mohamad Adam, S.E., M.E., CFP®., QWP., CWM®   dan dihadiri oleh para pimpinan dari Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya yang bertempat di Ruang Rapat Gedung Pascasarjana Fakultas Ekonomi Kampus Palembang.  

Dalam sambutannya dekan mengatakan bahwa di Fakultas Ekonomi mempunyai 11 Prodi Diantaranya Program Studi S3 Ilmu Ekonomi, Program Studi S2 Ilmu Ekonomi, Program Studi S3 Ilmu Manajemen dan Program Studi S2 Ilmu Manajemen, Program Studi Magister Manajemen, Program Studi S1 Manajemen, Program Studi S1 Akuntansi, Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan, Program Studi Diploma III Akuntansi, Program Studi Diploma III Kesekretariatan dan Program Studi PPAK. Dan dalam waktu dekat ini akan dibuka program studi baru yaitu S2 Ilmu Akuntansi dengan dosen pertama mendapat gelar Guru Besar yaitu Prof. Dr. Inten Meutia.,M.Acc.,Ak. Selain itu Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya juga mempunyai 10 Laboratorium. “ Pungkasnya (Si)

[embed-google-photos-album link=”https://photos.app.goo.gl/QVBp8i2kevAFHyg89″ mode=”carousel”]