Fakultas Ekonomi gelar perlombaan cabang olahraga tenis meja, bulutangkis dan volly untuk memeriahkan Dies Natalis Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya. (2/11/2023).
Perlombaan berlangsung sangat meriah yang dilaksanakan di Gedung Aula Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya kampus indralaya untuk lomba tenis meja dan bulutangkis dan untuk lomba volly dilaksanakan di lapangan volly Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya Kampus Indralaya.
Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh civitas akademika Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya dari mahasiswa, karyawan, dosen dan para pimpinan.
Untuk perlombaan Tenis meja kategori Tunggal Putra juara 1 diraih oleh Saidil Yamin, Juara 2 diraih oleh Heriyanto, Juara 3 diraih oleh Lendri. Untuk kategori Tenis Meja Tunggal putri juara 1 diraih oleh Dwi Nuryanti,S.A.P, Juara 2 diraih oleh Sunarti dan Juara 3 diraih oleh Etty Semby Maya. sedangkan tenis meja kategori ganda putra juara 1 diraih oleh Herman dan Heryanto, Juara 2 diraih oleh Slamet dan Organawan dan Juara 3 diraih oleh ichsan Hamidi dan Lendri. Untuk kategori tenis meja Ganda Putri juara 1 diraih oleh Sunarti dan Aprin, juara 2 diraih oleh Vinny dan Nur Khamisah dan juara 3 diraih oleh Etty Semby Maya dan Umi Kalsum.
Dicabang olahraga Bulutangkis untuk kategori Tunggal Putra diraih oleh Satria, Juara 2 Herman dan Juara 3 Saidil Yamin. Kategori Tunggal Putri juara 1 diraih oleh Vinny Dwi Meilliny, Juara 2 diraih Nur Khamisah dan Juara 3 diraih oleh deassy apriani. sedangkan di kategori Ganda Putra Juara 1 diraih oleh Dirta Pratama Atiyatna dan Murahmat, Juara 2 Bagus dan Satria, dan Juara 3 Heman dan Revi. Untuk kategori Ganda Putri juara 1 diraih oleh Vinny Dwi Meilliny dan Susi Susanti, Juara 2 diraih oleh Deassy Apriani dan Aprin Maya Sari dan Juara 3 diraih oleh Nur Khamisah dan Sunarti.
Cabang olahraga Volly untuk tim Putra juara 1 diraih oleh Tim Karyawan Fakultas Ekonomi, Juara 2 Tim Vegar Boy dan Juara 3 diraih oleh tim Mesopotamia. sedangkan di Tim Putri Juara 1 diaih oleh Mesupotamia 21, juara 2 diraih oleh Akuntansi 20 dan juara 3 diraih oleh tim akuntansi 22.
Selamat kepada para pemenang semoga perlombaan dicabang olahraga ini semakin mempererat tali silahturahmi kita. Aminn.. (Humas_Si)
[embed-google-photos-album link=”https://photos.app.goo.gl/i19BfP5GYPDFcG8b7″ mode=”carousel”]