Lomba Pantun dan Lomba Nasi Goreng Dalam Rangka Dies Natalis Fakultas Ekonomi ke-63

Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya kembali menyelenggarakan perlombaan dalam rangka Dies Natalis Fakultas Ekonomi ke 63 yaitu lomba pantun dan lomba nasi goreng yang dilaksanakan 2 hari tanggal 3-4 November 2023.

lomba pantun diselenggarakan pada hari jum’at 3 november 2023 dimulai pukul 08.00 bertempat di Aula Diploma III Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya Kampus Palembang. Peserta yang mengikuti perlombaan ini ada 5 tim. 2 tim dari karyawan dan 3 tim dari mahasiswa.

sementara lomba nasi goreng diselenggarakan pada hari sabtu 4 november 2023 yang bertempat di Lapangan Parkir Diploma III Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya. Acara ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Suhel..,SE.,M.Si. Peserta lomba nasi goreng di ikuti sebanyak 15 tim dari Dosen dan Karyawan dan 25 tim dari mahasiswa. Juri dari lomba nasi goreng ini menghadirkan 3 Chef yaitu chef Widianto , Chef Wahyu Widodo dan Mas Rezky selaku owner kantin.

Pengumuman untuk kedua perlombaan ini akan diinformasikan serentak pada tanggal 18 November 2023 mendatang. (Humas_Si)

[embed-google-photos-album link=”https://photos.app.goo.gl/rootUW4jtCjku3NSA” mode=”carousel”]